Maklum ya.. tugas dari guruku memang banyak banget.. jadi akan banyak postingan tugas yang terpampang diblogku ini..
Nah tugasnya adalah… membuat Laporan Uji Zat Makanan
Ini dia..
Semoga brmanfaat ;-)
LAPORAN UJI ZAT MAKANAN
TUGAS BIOLOGI
Nama : Hanifah Luthfianasari
No : 15
Kelas : VIII C
SMP N I GODEAN
TAHUN PELAJARAN 2011/2012
A. TOPIK : Zat yang terkandung
dalam makanan.
B. TUJUAN : Mengetahui kandungan zat yang terdapat
dalam makanan dengan
mengamati perubahan warna yang ditimbulkan.
C. DASAR
TEORI
1. Uji
Glukosa
Molekul
glukosa mengandung karbon (C), hidrogen (H), dan oksigen (O). Glukosa merupakan
salah satu contoh gula monosakarida atau gula sederhana yaitu salah satu karbohidrat
terpenting. Ekstrak makanan jika dicampur dengan benedict setelah dipanaskan
berubah menjadi merah bata, maka bahan makanan tersebut mengandung glukosa
tetapi, jika tidak berubah menjadi warna merah bata atau warnanya tetap, maka
tidak mengandung glukosa. Fungsi glukosa yaitu :
1) Sebagai
sumber energi.
2) Sebagai
bahan pembentuk senyawa organik lain.
3)
Pengatur keseimbangan kadar asam basa
dalam sel.
2.
Uji Protein
Molekul protein mengandung karbon
(C) , hidrogen
(H), oksigen
(O), nitrogen
(N) dan kadang kala sulfur (S) serta fosfor (P). Berdasarkan asalnya,
protein dibedakan menjadi protein nabati dan protein hewani. Protein nabati
diperoleh dari tumbuhan, misalnya tahu, tempe, kecap, dan kacang-kacangan. Protein
hewani diperoleh dari hewan, misalnya ikan, udang, cumi-cumi, telur, dan keju. Jika
Ekstrak makanan dicampurkan dengan NaOH dan CuSO4 berubah menjadi warna ungu maka bahan makanan tersebut
mengandung protein, tetapi jika tidak berubah warna menjadi ungu maka bahan
makanan tersebut tidak mengandung protein. Fungsi protein yaitu :
1)
Sebagai sumber energi.
2)
Membantu pembentukan dan perbaikan sel
dan jaringan.
3)
Pembentuk enzim dan hormon.
4)
Mengatur berbagai proses dalam tubuh.
Kekurangan protein dapat mengakibatkan :
a.
Kerontokan rambut
b.
Menyebabkan kwashiorkor, penyakit kekurangan protein
c.
Kekurangan yang terus menerus
menyebabkan marasmus dan berakibat
kematian.
3.
Uji Vitamin C
Vitamin
C merupakan salah satu jenis vitamin yang dapat larut dalam air. Sumber vitamin
C adalah sayuran dan buah-buahan segar, misalnya jeruk, lemon, tomat, nanas,
kiwi, stroberi, dan paprika merah. Yodium diberi tetesan ekstrak makanan
tertentu akan berubah warna menjadi jernih jika makanan tersebut mengandung
vitamin C, jika tidak berubah warna menjadi jernih maka makanan tersebut
sedikit mengandung atau tidak mengandung vitamin C. Fungsi vitamin C yaitu:
1)
Meningkatkan daya tubuh dari serangan
penyakit.
2)
Dibutuhkan untuk kolagen dan jaringan
ikat.
3)
Membantu penyembuhan tubuh.
4)
Sebagai antioksidan.
5)
Meningkatkan sel-sel darah putih.
6)
Mengaktifkan asam folat.
7)
Meregenerasi vitamin E.
8)
Membantu dalam penyerapan zat besi.
Kekurangan vitamin C
dapat menyebabkan skorbut, yaitu
pendarahan pada gusi, di bawah kulit, dan usus.
4.
Uji Lemak
Lemak
tersusun oleh atom karbon (C), hidrogen (H), dan oksigen (O). Lemak dibedakan
menjadi lemak nabati dan lemak hewani. Lemak nabati berasal dari minyak kelapa,
minyak kacang, minyak jagung, minyak wijen, margarin, kemiri, dan kelapa. Lemak
hewani berasal dari daging sapi, daging kambing, minyak ikan, mentega, susu, dan
keju. Bahan makanan jika digosokkan pada kertas dan didiamkan selama beberapa
menit terdapat bekas warna yang tajam atau transparan maka bahan makanan
tersebut mengandung lemak, tetapi jika tidak terdapat bekas warna yang tajam
atau transparan maka bahan makanan tersebut tidak mengandung lemak. Fungsi
lemak yaitu :
a. Sebagai
cadangan energi.
b. Pelarut
vitamin A, D, E, dan K.
c. Pelindung
tubuh dari gesekan dan benturan serta suhu yang ekstrim.
d. Menopang
fungsi senyawa organik.
Terlalu
banyak mengkonsumsi lemak dapat menyebabkan tubuh menjadi gemuk, jika
kekurangan lemak akan menyebabkan kekurangan tenaga serta penurunan berat
badan.
D. ALAT
DAN BAHAN
1. Alat :
a. Mortal
b. Tabung
reaksi
c. Rak
tabung reaksi
d. Pipet
tetes
e. Penjepit
tabung reaksi
f. Bunsen
g. Kertas
buram
2.
Bahan :
a.
Ekstrak nasi yang dikunyah
b.
Ekstrak nasi yang ditumbuk
c.
Larutan gula pasir
d.
Putih telur (mentah)
e.
Ekstrak tempe
f.
Kuning telur (mentah)
g.
Ekstrak buah jeruk
h.
Ekstrak buah mangga
i.
Minyak goreng
j.
Kacang tanah
k.
Benedict
l.
NaOH
m.
CuSO4
n.
Larutan Yodium
E. LANGKAH
KERJA
1.
Uji Glukosa
a.
Larutan gula
1)
Buat larutan gula pasir.
2)
Masukkan larutan gula pasir serta
benedict sebanyak 5 tetes ke dalam tabung reaksi.
3)
Campur dan dipanaskan.
4)
Amati perubahan warna yang terjadi
selama dipanaskan.
5)
Catat hasil percobaan.
b.
Ekstrak nasi yang dikunyah
1)
Siapkan ekstrak nasi yang dikunyah.
2)
Masukkan ekstrak nasi yang dikunyah
serta benedict sebanyak 5 tetes ke dalam tabung reaksi.
3)
Campurkan ekstrak nasi yang dikunyah dan
dipanaskan.
4)
Amati perubahan warna yang terjadi
selama dipanaskan.
5)
Catat hasil percobaan.
c.
Ekstrak
nasi yang ditumbuk
1)
Buat ekstrak nasi dengan ditumbuk dan
ditambah sedikit air.
2)
Masukkan ekstrak nasi yang ditumbuk
serta benedict sebanyak 5 tetes ke dalam tabung reaksi.
3)
Campurkan ekstrak nasi yang ditumbuk dan
dipanaskan.
4)
Amati perubahan warna yang terjadi
selama dipanaskan.
5)
Catat hasil percobaan.
2.
Uji Protein
a.
Putih telur (mentah)
1)
Masukkan putih telur (mentah) ke dalam
tabung reaksi.
2)
Tambahkan 3 tetes NaOH dan 3 tetes CuSO4
dan campurkan.
3)
Amati perubahan warna yang terjadi.
4)
Catat hasil percobaan.
b.
Ekstrak tempe
1)
Buat ekstrak tempe.
2)
Masukkan ekstrak tempe ke dalam tabung
reaksi.
3)
Tambahkan 3 tetes NaOH dan 3 tetes CuSO4
dan campurkan.
4)
Amati perubahan warna yang terjadi.
5)
Catat hasil percobaan.
c.
Kuning telur (mentah)
1)
Masukkan kuning telur (mentah) ke dalam
tabung reaksi.
2)
Tambahkan 3 tetes NaOH dan 3 tetes CuSO4
dan campurkan.
3)
Amatilah perubahan warna yang terjadi.
4)
Catat hasil percobaan.
3.
Uji Vitamin C
a.
Ekstrak buah jeruk
1)
Siapkan 20 tetes yodium dalam tabung
reaksi.
2)
Tambahkan ekstrak buah jeruk satu tetes
demi satu tetes sampai jernih.
3)
Amatilah perubahan warna yang terjadi.
4)
Catat hasil percobaan.
b.
Ekstrak buah manga
1)
Siapkan yodium sebanyak 20 tetes ke
dalam tabung reaksi.
2)
Tambahkan ekstrak buah manga satu tetes
demi satu tetes.
3)
Amati perubahan warna yang terjadi.
4)
Catat hasil percobaan.
4.
Uji Lemak
a.
Minyak goreng
1)
Siapkan minyak goreng dan kertas buram.
2)
Teteskan sedikit minyak goreng pada
kertas buram.
3)
Diamkan selama beberapa waktu.
4)
Amati noda transparan yang tertinggal.
5)
Catat hasil percobaan.
b.
Kacang tanah
1)
Siapkan kacang tanah dan kertas buram.
2)
Gosokkan kacang tanah pada kertas buram.
3)
Diamkan selama beberapa waktu.
4)
Amati noda transparan yang tertinggal.
5)
Catat hasil percobaan.
F. DATA
HASIL PERCOBAAN
No.
|
Bahan makanan
|
Bahan kimia
|
Perlakuan
|
Perubahan warna
|
Data Kualitatif
|
1
|
Larutan
gula pasir
|
Benedict
|
Dipanaskan
|
Merah
bata
|
+++++
|
2
|
Ekstrak
nasi yang dikunyah
|
Benedict
|
Dipanaskan
|
Orange
kecoklatan
|
+++
|
3
|
Ekstrak
nasi yang ditumbuk
|
Benedict
|
Dipanaskan
|
Orange
|
+
|
4
|
Putih
telur (mentah)
|
NaOH
dan CuSO4
|
Dicampur
|
Ungu
sekali
|
+++++
|
5
|
Ekstrak
tempe
|
NaOH
dan CuSO4
|
Dicampur
|
Agak
ungu
|
+++
|
6
|
Kuning
telur (mentah)
|
NaOH
dan CuSO4
|
Dicampur
|
Kurang
ungu
|
+
|
7
|
Ekstrak
buah jeruk
|
Yodium
|
Dicampur
|
Jernih
|
+++++
|
8
|
Ekstrak
buah manga
|
Yodium
|
Dicampur
|
Agak
jernih
|
+++
|
9
|
Minyak
goring
|
-
|
Digosokkan
pada kertas buram
|
Transparan
|
+++++
|
10
|
Kacang
tanah
|
-
|
Digosokkan
pada kertas buram
|
Agak
transparan
|
+++
|
G. PEMBAHASAN
1. Uji
Glukosa
Pada larutan gula pasir setelah ditetesi
benedict dan dipanaskan terjadi perubahan warna dari agak kuning menjadi merah
bata. Perubahan warna yang terjadi menunjukkan bahwa gula pasir mengandung
banyak glukosa.
Pada
ekstrak nasi yang dikunyah setelah diberi tetesan benedict dan dipanaskan terjadi perubahan warna dari putih menjadi
orange kecoklatan, perubahan warna tersebut menunjukkan bahwa ekstrak nasi yang
telah dikunyah mengandung glukosa. Hal tersebut terjadi karena dalam mulut
terdapat enzim ptialin yang mengubah amilum menjadi karbohidrat yang lebih
sederhana, yaitu maltosa yang rasanya agak manis.
Pada ekstrak nasi yang ditumbuk setelah
diberi beberapa tetesan benedict dan dipanaskan terjadi perubahan warna dari
putih menjadi orange, perubahan warna tersebut menggambarkan bahwa ekstrak nasi
mengandung sedikit glukosa.
Perbandingan banyaknya glukosa yang terkandung
dalam makanan dapat dilihat dari perubahan warna yang terjadi pada makanan
tersebut setelah ditetesi benedict dan dipanaskan. Makanan yang mengandung
glukosa akan berubah warna menjadi merah bata. Larutan gula mengandung lebih
banyak glukosa dibanding ekstrak nasi yang dikunyah dan ekstrak nasi yang
ditumbuk serta ekstrak nasi yang dikunyah mengandung lebih banyak glukosa
dibanding dengan ekstrak nasi yang ditumbuk.
2. Uji
Protein
Putih
telur (mentah) setelah dicampur dengan NaOH dan CuSO4 warnanya berubah
dari bening menjadi sangat ungu. Perubahan warna tersebut menunjukkan bahwa
putih telur mengandung banyak protein
Ekstrak
tempe setelah dicampur dengan NaOH dan CuSO4 warnanya berubah dari
putih menjadi agak ungu. Perubahan warna tersebut menunjukkan bahwa tempe
mengandung protein.
Kuning
telur (mentah) setelah dicampur dengan NaOH dan CuSO4 warnanya
berubah dari kuning menjadi kurang ungu. Perubahan warna tersebut menunjukkan
bahwa kuning telur mengandung sedikit protein.
Perbandingan
banyaknya protein yang terdapat dalam makanan dapat dilihat dari perubahan
warna yang terjadi pada makanan tersebut setelah dicampur dengan NaOH dan CuSO4.
Makanan yang mengandung protein akan berubah warna menjadi ungu. Putih telur
mengandung lebih banyak protein dibandingkan dengan ekstrak tempe dan kuning
telur. Ekstrak tempe lebih banyak mengandung protein dibanding dengan kuning
telur .
3. Uji
Vitamin C
Larutan
yodium setelah ditetesi dengan ekstrak buah jeruk sekitar 5 tetes lama kelamaan menjadi jernih. Perubahan warna
yang terjadi menunjukkan bahwa buah jeruk mengandung vitamin C.
Larutan yodium setelah ditetesi dengan
ekstrak buah mangga sekitar 7 tetes lama kelamaan menjadi agak jernih.
Perubahan warna yang terjadi menunjukkan bahwa buah jeruk mengandung sedikit vitamin
C.
Banyaknya
vitamin C yang terkandung dalam makanan dapat dilihat dari semakin sedikitnya
ekstrak makanan yang dibutuhkan untuk menjernihkan yodium. Semakin sedikit
tetesan yang dibutuhkan untuk merubah warna yodium menjadi jernih menunjukkan
bahwa tingkat keasaman makanan tersebut tinggi. Untuk menjernihkan yodium, lebih
membutuhkan sedikit ekstrak jeruk dibanding dengan ekstrak mangga.
4. Uji
Lemak
Minyak
goreng yang diteteskan pada kertas buram setelah beberapa waktu dibiarkan,
meninggalkan bekas tranparan. Bekas tersebut menggambarkan bahwa kacang tanah
mengandung lemak.
Kacang
tanah yang digosokkan pada kertas buram setelah beberapa saat, meninggalkan
bekas agak tranparan. Bekas tersebut menggambarkan bahwa kacang tanah
mengandung lemak.
Semakin
transparan noda yang terbentuk menunjukkan semakin banyak mengandung lemak. Minyak
goreng meninggalkan noda yang lebih transparan dibandingkan dengan kacang
tanah, sehingga dapat diketahui bahwa minyak goreng mengandung lebih banyak
lemak dibandingkan dengan kacang tanah.
H. KESIMPULAN
Bahan makanan yang mengandung glukosa
diantaranya adalah larutan gula, ekstrak nasi yang dikunyah serta ekstrak nasi
yang ditumbuk. Urutan bahan makanan yang mengandung glukosa mulai dari tingkat
tertinggi yaitu larutan gula, ekstrak nasi yang dikunyah serta ekstrak nasi
yang ditumbuk. Hal tersebut dapat diamati dari perbedaan warna yang terjadi.
Dari hasil percobaan tersebut dapat
disimpulkan bahwa bahan makanan yang mengandung protein diantaranya adalah
putih telur, tempe, dan kuning telur. Urutan bahan makanan yang mengandung
glukosa mulai dari tingkat tertinggi yaitu putih telur, tempe, dan kuning
telur.
Bahan makanan yang mengandung vitamin C
diantaranya yaitu buah manga dan jeruk. Urutan bahan makanan yang mengandung
vitamin C mulai dari tingkatan tertinggi yaitu jeruk lalu manga. Hal tersebut
dapat diketahui dari banyaknya tetesan ekstrak buah untuk menjernihkan larutan
yodium. Semakin sedikit ekstrak buah yang dibutuhkan semakin tinggi tingkat
keasamannya.
Bahan makanan yang mengandung lemak
yaitu minyak goreng dan kacang tanah. Urutan bahan makanan yang mengandung
lemak mulai dari tingkatan tertinggi yaitu minyak goreng lalu kacang tanah. Hal
tersebut dapat diketahui dari semakin transparan bekas noda yang ditinggalkan
saat bahan makanan digesekkan atau diteteskan pada kertas. Semakin transparan
noda yang dirtinggalkan membuktikan bahwa bahan makanan tersebut semakin banyak
mengandung lemak.
Makanan yang sebaiknya kita makan adalah
makanan yang bergizi dan higienis. Bahan makanan yang sangat dianjurkan untuk
dikonsumsi adalah makanan yang mengandung 4 sehat 5 sempurna, tetapi bukan
berarti bahan makanan yang lain tidak ada gizinya, karena setiap makanan
memiliki kandungan gizi yang berbeda-beda.
I. DAFTAR
PUSTAKA
Ahmad,Warin.2011.Laporan praktikumuji zat makanan.http://warrentaperoti.
blogspot. com/.Diakses pada tanggal 6 Nopember 2011
Dhilzone.2011.Fungsi dan Sumber Lemak.http:// dhilzone.com/.Diakses
pada tanggal 6 Nopember 2011
Glukosa.http://Wikipedia.org/.Diakses
pada tanggal 6 Nopember 2011
Karim, Saeful dan
kawan-kawan.2008.Belajar IPA Membuka
Cakrawala Alam Sekitar.Jakarta:Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan
Nasional.
Lemak.http://Wikipedia.org/Diakses
tanggal 6 Nopember 2011
Lubis, Petti.2010.Sumber Vitamin C Terbaik.http://kosmo.vivanews.com/Diakses
tanggal 6 Nopember 2011
Protein.http://Wikipedia.org/.Diakses
pada tanggal 6 Nopember 2011
Punta,H,I.2010.Laporan Uji Makanan. http://p1nd4ng.blogspot.com/.Diakses
pada tanggal 6 Nopember 2011
Rifzone.2009.Laporan Uji Zat Makanan. http://rifziest.blogspot.com.Diakses
pada tanggal 6 Nopember 2011
Vitamin C.http://Wikipedia.org/.Diakses
pada tanggal 6 Nopember 2011
Wiyono,
Marju.2011.Pionir.
wah, lengkap banget mbk,, makasih ya mb udah bantu buat dasar teorinya,, :)
BalasHapusah ya makasih..
BalasHapusmembantu banget buat tugas IPA. Thanks so much! ;)
BalasHapus